Di saat sekarang ini, kita sangat mudah untuk mendapatkan segala jenis skincare yang terjual dipasaran dengan keunggulana dan keistimewannya masing-masing. Tidak jarang produk-produk tersebut memberikan janji hasil yang akan terlihat dalam waktu dekat.
Namun ada hal yang sering banget kita lewatkan menjadi seorang customer, yaitu mengetahui kandungan yang ada didalam produk tersebut. Kita sebagia customer wajib paham isi kandungan didalam skincare yang kita pilih agar tidak salah memilih produk.
Kenapa harus memilih produk-produk alami ?
Seperti yang kita ketahui, bahwa produk-produk alami merupakan produk yang dibuat tanpa bahan-bahan kimia sintetis (buatan) dan tidak mengandung bahan-bahan berbahaya atau racun. Walau memang, skincare natural tidak secepat atau seajaib skincare bahan kimia berbahaya. tapi untuk kesehatan kamu ini sangat luar biasa.
1. Nutrisi Kulit
Salah satu alasan yang paling penting adalah tujuannya untuk menutrisi kulit. Kulit merupakan organ terbesar dari tubuh kita yang berfungsi sebagai pelindung dan penghalang yang membantu mencegah zar berbahaya masuk kedalam tubuh kita lewat polusi, asap, dan paparan sinar matahari.
Pentingnya beralih menggunakan skincare natural dapat menutrisi kulit secara langsung sehingga mengembalikan fungsi kulit. Saat fungsi kulit optimal, kita dapat terhindar dari problem kulit seperti jerawat, kulit kusam, atau flek hitam.
2. Meminimalisir Alergi.
Alasan berikutnya wajib beralih ke skincare natural yaitu Hypoallergenic alias lebih sedikit risiko alergi. Terlebih jika memang Ladies memiliki kulit yang sensitif atau sedang masa kehamilan atau menyusui, skincare natural dengan kandungan bahan alami dapat menutrisi kulit tanpa khawatir efek kulit memerah, gatal, dan mengelupas yang biasa ditemui pada skincare dengan kandungan kimia berbahaya.
3. Aman dan Sehat untuk jangka panjang.
Skincare natural tidak hanya menjamin kulit bisa aman dari efek negatif, tapi juga dapat menjamin kesehatan kita dalam jangka panjang. Dengan beralih ke Natural Skincare kamu telah mengurangi jumlah racun yang masuk ke tubuh kamu melewati kulit.
4. Ramah Lingkungan.
Menggunakan skincare natural bukan hanya baik untuk diri kamu saja Ladies, dan orang-orang sekitar. Tidak menggunakan skincare dengan berbahan kimia sintetis yang dapat mencemari air dapat menjadi sebuah kontribusi positif dalam rangka menjaga lingkungan. Kulit Sehat, BUMI Sehat. Cheers!
itulah beberapa alasan kenapa kamu wajib untuk beralih ke Natural Skincare. Yuk! sehat dan cantik bersama Lav Natural.
NO TOXIC
NO WORRY